Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
Blogger Jateng

Keunggulan dan Kekurangan Komunikasi Daring

Keunggulan dan kekurangan komunikasi daring

Pengertian Komunikasi Daring

Pernahkah kamu ketahui apa itu komunikasi daring? dan tahukah kamu apa itu komunikasi dan apa itu daring ? nah untuk kamu yang belum mengetahui apa itu komunikasi daring serta keunggulan dan juga kekurangannya, kamu bisa membaca artikel ini dengan baik ya..

Yang pertama adalah komunikasi, tahukah kamu apa itu komunikasi ? Komunikasi merupakan suatu proses ketika seseorang atau sekelompok orang menciptakan dan menggunakan informasi agar terhubung dengan orang lain atau lingkungannya.

Lalu apa itu Daring? Daring atau online secara singkat dapat di artikan sebagai bentuk keadaan terhubung dan dapat bertukar informasi karna sudah terhubung dengan internet.

Dan apa itu Komunikasi Daring ? Komunikasi daring merupakan proses penyampaian informasi dengan media jaringan internet sebagai jalan terhubungnya. Komunikasi dalam internet juga biasa disebut dengan komunikasi di dunia maya atau cyberspace.

Keunggulan dan Kekurangan Komunikasi Daring

Kelebihan Komunikasi Daring 

Efisien Waktu

Keunggulan dari komunikasi daring adalah dapat meng-efesien-kan waktu, karna komunikasi daring dapat dilakukan dengan cepat tanpa harus membuang waktu seperti melakukan perjalanan. Komunikasi daring dapat dilakukan dengan sangat cepat bahkan dalam hitungan detik walaupun berjauhan sampai beda negara sekalipun.

Efisien Biaya

Jika komunikasi secara konvensional harus melakukan perjalanan dan membutuhkan banyak biaya jika sangat jauh, maka dengan menggunakan komunikasi daring ini kita tidak perlu mengeluarkan banyak biaya ketika hanya ingin bertukar informasi. Komunikasi daring dapat menghemat biaya yang dikeluarkan untuk melakukan berbagi informasi.

Dilakukan Kapan Saja dan Dimana Saja

Dengan komunikasi daring, kita bisa berkomunikasi kapan saja dan dimana saja dengan orang lain yang jauh sekalipun. Dengan syarat terhubung dengan jaringan internet dan memiliki saran yang cukup.

Meningkatkan Intensitas Berkomunikasi

Komunikasi daring juga mendorong orang yang biasanya diam di dunia nyata, akan menjadi aktif saat berkomunikasi di dunia maya, dan kebanyakan orang merasakan hal itu.

Meningkatkan Partisipasi

Dengan adanya jalur komunikasi, maka akan semakin banyak orang yang berpartisipasi dalam diskusi dengan orang banyak di dunia maya secara daring atau online.

Baca Juga : Pengertian Komunikasi Daring Lengkap 

Kekurangan Komunikasi Daring

Memerlukan Perangkat Khusus

Jika ingin melakukan komunikasi daring, maka kita harus menyiapkan perangkat khusus untuk melakukan komunikasi secara online tersebut, dalam penggunaannya ada 2 perangkat pendukung yang harus ada, yaitu harus adanya perangkat keras dan perangkat lunak (Hardware dan Software).

Tidak Mewakili Emosi Pengguna

Dalam komunikasi daring, orang orang tidak dapat diketahui secara pasti tentang intonasi bicara, raut muka, gerakan tubuh, yang relatif sulit dipahami oleh setiap orang. 

Menyita Konsentrasi

Karna dari kelebihan yang dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja ini, maka kelebihan ini dapat menjadi kekurangan juga karna dapat mengabaikan hal lain ketika sedang melakukan komunikasi daring, seperti halnya melakukan komunikasi daring saat mengendarai kendaraan.


Jadi gimana? apakah kamu sudah memahami tentang komunikasi daring? semoga artikel ini dapat membantu anda yang sedang mencari informasi tentang komunikasi daring serta informasi tentang kelebihan dan kekurangan komunikasi daring. Bagikan artikel ini ke teman teman kamu agar mereka tau!

Admin
Admin Selamat Bergabung dan Membaca! Jangan Lupa Share.

Post a Comment for "Keunggulan dan Kekurangan Komunikasi Daring"