Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
Blogger Jateng

Pengertian Redirect atau Pengalihan Pada Mikrotik


Pengertian Redirect atau Pengalihan Pada Mikrotik

Pada pembahasan kali ini, saya akan menjelaskan tentang pengertian Redirect atau dalam Bahasa Indonesia adalah Pengalihan/Mengarahkan/Dialihkan, namun saya hanya fokus pada satu pembahasan mengenai redirect pada routerboard Mikrotik.

Mungkin anda adalah seorang pemula dan mungkin baru mengenal routerboard Mikrotik dan bertanya-tanya apa sih redirect itu? dan apa fungsi dari redirect pada mikrotik ini? jika ingin mengetahui secara jelas silahkan untuk membaca postingan ini sampai selesai.

Pada routerboard Mikrotik, kita akan mengenal beberapa fitur mulai dari membuat Hotspot, Wi-Fi, dan membuat jaringan Local Area Network dalam skala kecil. Fitur redirect pada mikrotik ini akan ditemui ketika ingin memblokir sebuah situs dan mengalihkan pada situs yang lain, atau ketika anda membuat sebuah Hotspot dan memiliki fitur login, maka pengguna tersebut akan dialihkan atau di redirect ke browser untuk proses autentikasi agar terhubung pada jaringan internet.

Redirect adalah sebuah paket switching yang mengalihkan sebuah panggilan ke alamat jaringan alternative bila alamat sumber tidak bekerja. Dan fungsi ini dijalankan switch pada titik akhir. Contoh yang lebih jelas seperti dibawah ini.

Baik, yang saya ketahui kata redirect pada router mikrotik ini adalah proses pengalihan sebagai contoh ketika anda ingin IP router tidak dapat dibuka pada browser, maka anda bisa mengalihkan setiap orang yang ingin membuka IP tersebut ke sebuah situs lain. Dan anda juga bisa di aplikasikan jika ingin memblokir sebuah halaman website dan dialihkan ke website lainnya.

Redirect juga akan ditemui ketika anda membuat sebuah jaringan Hotspot dan membuat user beserta passwordnya untuk proses login, maka ketika pengguna yang ingin terhubung pada jaringan internet anda, secara otomatis pengguna tersebut dialihkan atau diredirect ke halaman login agar terhubung dengan jaringan internet.

Baik semoga artikel dapat anda pahami, semoga bermanfaat untuk kita semua dan silahkan share jika postingan artikel ini dapat bermanfaat untuk orang lain.


Admin
Admin Selamat Bergabung dan Membaca! Jangan Lupa Share.