Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
Blogger Jateng

Cara Menonaktifkan Kolom Komentar Blog Dengan Mudah

Cara Menonaktifkan Kolom Komentar Blogger Dengan Mudah




Cara Menonaktifkan Kolom Komentar Blog Dengan Mudah


Cara mudah untuk menonaktifkan atau menghapus kolom komentar blog di blogger atau blogspot tanpa harus mengedit di bagian edit tata letak atau edit html, karna anda tidak perlu untuk menghapus langsung script atau kode pemograman yang ada pada template tersebut.

Banyak sekali alasan seseorang atau saya yang memilih untuk menonaktifkan atau menghapus kolom komentar yang ada pada blog ini, dan saya sengaja untuk menonaktifkan kolom komentar ini karna ketika ada komentar yang muncul dan saya cek broken link, ternyata komentar orang tersebut masuk pada bagian broken link dan akhirnya saya hapus saja kolom komentar blog tersebut agar tidak ada orang yang memberikan komentar pada blog saya.

Mungkin sebagian banyak orang lebih baik ada kolom komentar, namun karna template yang saya gunakan ini mungkin memiliki kekurangan atau saya yang belum bisa mengatur template ini, sehingga komentar orang masuk kedalam link mati, dan demi kesehatan blog atau agar blog tetap terjaga SEO nya saya hapus saja kolom komentar ini. Berikut tutorialnya bagaimana menonaktifkan atau menghapus kolom komentar blog.

Cara Menghapus Kolom Komentar Blog

Seperti yang sudah saya sebutkan di atas bahwa cara ini tidak perlu menghapus scipt atau kode komentar pada template, dan sangat mudah memang untuk menonaktifkan atau menghapus sementara kolom komentar blog ini.

Langkah awal silahkan anda login terlebih dahulu di akun blog yang ingin anda hapus kolom komentar tersebut. Jika sudah silahkan anda lihat di bagian kiri dan cari "Setelan" atau "Setting" setelah ada silahkan untuk klik. Maka akan muncul beberapa pilihan lagi dan anda pilih bagian kedua yaitu "Postingan, komentar, dan berbagi" seperti pada gambar dibawah ini.


Cara Menghapus Kolom Komentar Blog Dengan Mudah

Jika sudah mengikuti langkah di atas, silahkan cari bagian komentar atau tepatnya menu "Lokasi Komentar" silahkan anda klik dan akan ada beberapa pilihan, jika tadinya adalah "Tersematkan" silahkan anda ganti menjadi "Sembunyikan" jika sudah silahkan untuk "Simpan Setelan" dibagian atas, untuk menyimpan semua perubahan yang akan disimpan.

Jika anda sudah mengikuti langkah langkah diatas, silahkan anda cek blog anda apakah sudah tidak menampilkan kolom komentar atau masih ada, jika masih ada mungkin template yang anda gunakan memiliki error.

Sangat mudah sekali bukan untuk menonaktifkan atau menghapus kolom komentar pada blog yang menggunakan blogger.com ini? jadi apa alasan anda untuk menonaktifkan kolom komentar ini? apakah ingin mempercepat loading blog? atau karna alasan adanya broken link dari orang yang berkomentar ini?

Semoga artikel yang saya tulis ini dapat bermanfaat untuk anda yang sedang mencari bagaimana caranya menonaktifkan kolom komentar ini, silahkan share jika ada yang membutuhkan artikel ini.

Admin
Admin Selamat Bergabung dan Membaca! Jangan Lupa Share.