Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
Blogger Jateng

Perbedaan dropship dan reseller lengkap

Perbedaan dropship dan reseller


Perbedaan antara dropship dan reseller



Berbagai cara seseorang untuk menjual barang ataupun produk, sekarang sudahlah canggih dengan media internet. Karna sekarang adalah zamannya digital dimana pekerjaan manusia akan lebih mudah dengan di bantu oleh internet.

Banyak keuntungan bagi seorang dropship ataupun resseler hanya dengan menggunakan media internet terutama sosial media seperti facebook, instagram, twitter dan yang lainnya. Dan biasanya seseorang mengikuti bisnis online ini untuk pekerjaan sampingan maupun menjadikan keuntungan tambahan.

Lalu apa itu dropship dan reseller ?

Pengertian Dropship


Dropship adalah teknik pemasaran yang tidak memerlukan barang ataupun stok dengan kata lain bisnis ini merupakan bisnis yang tidak memerlukan modal sedikitpun. Tetapi anda harus menjalin kerjasama dengan suplier atau pemasok barang tersebut,dan anda memasarkan produk milik suplier tersebut di toko online anda.

Cara kerja dropship yaitu jika ada orang yang ingin memesan barang ataupun order, anda hanya perlu meneruskan order tersebut kepada suplier atau distributor,  dan pihak suplier akan mengirimkan barang orderannya kepada pembeli yang biasanya mengatasnamakan toko online anda, jadi seolah-olah barang tersebut dikirim oleh anda (dropshipper) tetapi pembeli tidak akan mengetahui bahwa ada seorang suplier dibalik toko online anda.

Bagi anda yang ingin mencoba menjadi dropship, anda harus mencari seorang suplier atau pemasok barang tersebut. Jalinlah kerjasama dengan baik antara dropship dan suplier agar anda bisa lebih baik memasarkan barang. Lalu anda harus membuat toko online anda di media sosial biasanya, dan memasarkan produk yang dimiliki suplier.

Sebelum anda memulai menjadi dropship, pilih terlebih dahulu niche atau jenis barang yang akan anda jual, agar anda bisa fokus memasarkan produk tersebut.

Kelebihan dropship


1. Tidak perlu menyewa toko karna bisnis ini online bahkan tanpa modal sedikitpun
2. Tidak perlu mempunyai stok barang
3. Tidak perlu melakukan pengemasan barang dan mengirim barang, karna itu tugas suplier
4. Bisa menentukan harga jual sendiri
5. Suplier mencatumkan nama dropshipper sebagai pengirim barang
6. Mudah pengerjaanya karna hanya membutuhkan media internet

Kekurangan dropship


1. Tidak bisa melihat kondisi barang karna tidak barang tersebut ada di suplier
2. Hanya bisa melakukan penjualan online karna tidak memiliki stok barang
3. Menghadapi komplain dari pelanggan karna tidak sesuai keinginan mereka

Pengertian Reseller


Reseller merupakan seseorang yang menjual barang yang mempunyai stok barang tersebut, berbeda dengan dropship jika dropship tidak mempunyai stok barang, tapi seorang reseller mempunyai stok barang dengan kata lain barang tersebut milik anda sendiri bukan milik suplier.

Untuk menjalankan bisnis reseller memang anda harus membutuhkan modal yang lumayan banyak, agar toko online anda menjadi lebih besar dan mempunyai nama tersendiri.
Peluang usaha ini anda juga bisa memanfaatkan media sosial sebagai media menarik konsumen agar membeli barang yang anda jual, dan anda bisa membuat toko online seperti di Tokopedia, Lazada dan yang lainnya.

Kelebihan Reseller


1. Dapat melihat kondisi barang karna milik anda sendiri (reseller)
2. Dapat menerima pembelian dari mana saja online ataupun offline
3. Bisa menjelaskan kondisi barang secara rinci kepada pelanggan
4. Keuntungan resseler lebih tinggi

Kekurangan Reseller


1. Membutuhkan modal yang tidak sedikit, bisa saja sampai berjuta-juta
2. Jika barang tidak laku tentu resseler akan rugi
3. Harus mengemas dan mengirim barang kepada pelanggan


Itulah diantara kelebihan dan kekurangan menjadi dropship dan reseller. Jadi mana yang akan anda pilih ? apakah akan mencoba dropship yang tanpa modal sedikitpun ? ataupun menjadi reseller yang membutuhkan modal yang banyak tapi banyak keuntungannya ? Pilih sesuai isi dompet anda agar bisnis anda akan berjalan dengan lancar.


Kesimpulan

Jika anda sudah memilih diantara bisnis di atas hal yang pertama adalah membuat toko online anda dan memasarkannya dengan baik, jika ada kesalahan tentu anda harus bertanggung jawab. Lalu tentukan niche atau jenis barang yang akan anda jual agar toko online anda akan terkenal sebagai toko online yang khusus menjual barang tersebut.


Admin
Admin Selamat Bergabung dan Membaca! Jangan Lupa Share.

Post a Comment for "Perbedaan dropship dan reseller lengkap"